Daftar Harga Acer V Nitro Terbaru – Spesifikasi lengkap Acer V Nitro dan daftar harga terbaru beserta review singkatnya. Produk Laptop Acer dengan tipe V Nitro ini merupakan salah satu produk keluaran terbaru dari Acer. Seri ini pertama kali dikenalkan pada tahun 2014. Dari pertama launching laptop ini langsung mendapatkan tempat di nominasi kontes desain laptop pada tahun itu juga. Memang nominasi itu tidak salah memilih. Karena laptop ini memiliki desain yang khas dan berbeda dari laptop lainnya. Khas dari laptop ini adalah balutan watna hitam dan silver yang dipadukan sangat menawan. Laptop ini memang didesain sangat elegan. Laptop ini juga akan melambangkan penggunanya. Tak hanya itu, spesifikasi Acer V Nitro ini juga sangat tinggi. Dengan spesifikasi tinggi juga tak menjadikan laptop ini berbentuk bongsor dan tebal. Jutru laptop ini terkesan tipis namun spesifikasnya sangat ‘mematikan‘. Laptop ini juga dilengkapi dengan fitur keyboard backlight yang membuat tuts keyboard ini menyala dan pengguna akan tetap nyaman mengoprasikan laptop ini di ruangan minim cahaya.
Review Laptop Acer Aspire V Nitro
Layar Lega Dan Pengolah Grafis Gahar
Di sektor layar, laptop Acer Aspire V Nitro dibekali dengan ukuran layar yang beraneka ragam di tiap serinya. Namun kali ini yang akan kita bahas kebanyakan memiliki bentang layar 17 Inch. Ya, dengan bentang layar seluas itu, pengguna akan sangat dimanjakan dalam mengerjakan tugas, browsing, menonton film, sampai memainkan game-game kesukaan. Dengan layar yang mampu menampilkan gambar berkualitas Full HD, dan menggunakan tipe In-plane Switching (IPS), akan membuat laptop ini mampu menampilkan gambar dengan kualitas yang jernih dan sangat detail. Tak cukup sampai disitu, laptop ini juga dibekali dengan VGA external berupa NVIDIA GeForce GTX Series yang mempunyai kapasitas paling besar hingga 4GB. Fitur ini saya rasa sangat cukup untuk memainkan game-game berat maupun untuk kebutuhan desain grafis dan animasi.
Dapur Pacu Intel Generasi Terbaru
Berlanjut ke sektor dapur pacu, peforma laptop Acer V Nitro Series ini semuanya ditenagai dengan prosessor Intel Core i7 yang merupakan generasi terbaru prosessor buatan intel. Dengan prosessor ini, tentu kekuatan laptop ini tidak bisa dianggap remeh. Kecepatan dan ketangguhan dalam manjalankan multitasking dan dan kecepatan dalam melaksanakan perintah yang di-inputkan user. Tak hanya itu, prosessor tangguh tersebut juga didukung dengan adanya RAM dengan tipe DDR3L dengan kapasitas rata 16 GB tiap serinya. Ukuran memori yang cukup besar pada laptop ini mencerminkan betapa leluasanya pengguna dalam melakukan kegiatan multitasking atau membuka lebih dari satu atau bahkan banyak program dalam waktu yang bersamaan. Jangan kawatir soal lemot dan lag. Dengan kolabotasi spesifikasi yang tertanam sangat tinggi. Rasanya laptop ini menjadi idaman setiap orang.
Penyimpanan Luas Dan Konektivitas Lengkap
Di Sektor Penyimpanan, Laptop Acer V Nitro Series. rata-rata laptop ini mempunyai penyimpanan dengan kapasitas 1 TB atau 1000GB yang akan membuat pengguna akan sangat leluasa untuk menyimpan setiap data-data digital mereka. Dengan penyimpanan seluas ini pengguna tidak akan kawatir memori akan penuh dan tidak bisa menyimpan data lebih banyak. laptop Acer seri ini juga dilengkapi dengan sistem operasi berupa Windows 8.1 dan juga beberapa tipe sudah dibekali dengan Windows 10 original. (Baca : Daftar Harga Laptop Acer Lengkap Semua Tipe ). Di bagian konektifitas laptop ini juga dibekali dengan USB type 2.0 sebanyak 2 buah dan juga dilengkapi dengan USB type 3.0 sebanyak 2 buah. Tak lupa laptop ini juga dilengkapi dengan port HDMI dan LAN. Di sektor baterai, laptop ini dibekali dengan baterai bertipe Lithium Ion (Li-Ion) dengan jumlah 3 Cells di dalamnya. Baterai tersebut memiliki kapasitas sebesar 4605 mAh. Pihak Acer mengklaim laptop ini mampu bertahan hingga 4 jam.
Yang menjadi beberapa kelebihan dari laptop ini adalah kameranya. Kamera di laptop ini dibekali dengan fitur khas dari Acer bernama fitur Realsense. Fitur ini berfungsi untuk mengontrol pergerakan di depan layar tanpa harus menekan keyboard dengan cara memancarkan sinar infra merah. Dengan fitur ini, laptop Acer V Nitro juga bisa mendeteksi ekspresi wajah pengguna. Dan yang paling ditunggu oleh para gamer adalah, laptop ini mampu menjalankan game berat yang sedang populer saat ini seperti Watch Dog 2, GTA V, PES 2017, dan FIFA 2017.
Di bawah ini adalah daftar harga laptop Acer Aspire V Nitro yang dapat kami rangkum secara singkat untuk Sobat. Kini ketersedia laptop ini di Indonesia sudah mulai banyak dan Sobat bisa mudah menemukan toko atau show room Acer di kota-kota besar wilayah Sobat. Yang perlu Sobat ketahui, harga laptop di bawah ini bisa berubah-ubah berdasarkan tempat Sobat dan kapan Sobat membelinya. Mudah-mudahan ini bisa menjadikan referensi atau gambaran jika Sobat kini tengah mencari laptop yang tepat sesuai kebutuhan dan budget yang ada.
Daftar Harga Laptop Acer Aspire V Nitro
Seri | Spesifikasi | Harga |
Acer Aspire V Nitro VN7-791G-74SH | Prosessor Intel Core i7-4720HQ Quad-core 2.60 GHz, VGA NVIDIA GeForce GTX 860M, RAM 8 GB, DDR3 SDRAM , Penyimpanan 1 TB HDD, Layar 17.3″ Full HD (1920 x 1080), OS Windows 8.1 | Rp. 16.163.865,- |
Acer Aspire V Nitro VN7-591G-70RT | Prosessor Intel Core i7-4720HQ Quad-core 2.60 GHz, VGA NVIDIA GeForce GTX 960M, RAM 8 GB, DDR3 SDRAM, Penyimpanan 1 TB HDD, Layar 15.6″ Full HD (1920 x 1080), OS Windows 8.1 | Rp. 14.816.865,- |
Acer Aspire V Nitro VN7-591G-71W9 | Prosessor Intel Core i7-4720HQ Quad-core 2.60 GHz / VGA NVIDIA GeForce GTX 860M / 16 GB, DDR3 SDRAM, Penyimpanan 2 TB HDD, Layar 15.6″ Full HD (1920 x 1080), OS Windows 8.1 | Rp. 20.204.865,- |
Acer Aspire V Nitro VN7-591G-73Y5 | Prosessor Intel Core i7-4720HQ Quad-core 2.60 GHz / VGA NVIDIA GeForce GTX 860M, RAM 8 GB, DDR3 SDRAM, Penyimpanan 2 TB HDD, Layar 15.6″ Full HD (1920 x 1080) , OS Windows 8.1 | Rp. 14.816.865,- |